Bossy

Senin, 03 November 2008 , Posted by apapunditulis at 1:08:00 PM


Bossy itu menurut aku adalah memerintah orang lain dengan perasaan lebih hebat dari orang yang disuruhnya. Selain itu, ada unsur lain yang menurut aku ada dalam bossy, yaitu dia sendiri tidak tahu bagaimana melakukannya, pokoknya yang dia ingin hasil akhir. Mungkin sadar ga sadar kita sering berperilaku bossy; memerintah orang lain tapi kita tidak mau bagaimana dia melakukan itu.


Bila ditinjau dari perspektif ke-Indonesiaan aku yang kental (bangga jadi warga negara Indonesia!!) he.he.. perilaku bossy ini sudah jadi bagian dari kehidupan penduduk Indonesia secara umum.. siapa yang posisinya menentukan posisi orang lain dapat semena-mena memerintah orang lain.. sebenarnya, ini ga hanya di Indonesia, tetapi hampir di seluruh Negara-negara Asia, atau aku menyimpulkannya sebagai budaya Timur. Mungkin ini muncul dari kebiasaan untuk menghormati orang yang lebih tua, lebih makmur, lebih berkuasa, dan lebih-lebih yang lainnya sehingga orang yang merasa dirinya lebih juga merasa dirinya harus dihormati dan dipatuhi.

Jadi inget Ospek tahun 99-2000, aku sebagai mahasiswa baru (dipanggil kunyuk) dicekokin dan disuruh menghafal dan meneriakkan kata-kata ini, setiap ditanyakan “Who is the leader?” aku mesti jawab “The leader is the one who knows the ways, shows the way and goes the way!”. Dulu sih mungkin cuma teriak-teriak aja daripada digampar oleh senior dan swasta, yang bisa bikin kunang-kunang muncul di siang hari atau pandangan abu-abu padahal ga mendung. Sejak bergabung dalam organisasi, aku baru mengerti prinsip itu. Seorang pemimpin adalah seseorang yang harus mengerti permasalahan, memberikan jalan keluar dan ikut bersama-sama untuk memecahkan masalah.

Daniel Goleman, seorang pengarang buku Leadership yang sangat terkenal, melakukan riset mengenai kepemimpinan, dan hal tertinggi yang dapat memotivasi bawahan adalah pemimpin yang bersama-sama dengan bawahannya menyelesaikan permasalahan (oleh Goleman diistilahkan dengan Authoritative Leadership, dengan ciri khas : “come with me..!”). . Paradigma lama mengenai pemimpin harus dilayani kini mulai bergeser dengan pemikiran bahwa pemimpin adalah seseorang yang harus melayani.

Fiuwh.. yuk kerja lagi.. memenuhi keinginan bos-bos yang kadang-kadang tidak tahu apa yang kita pengen dari mereka.. yang kalo menurut grup band Slank:

HEY BUNG!

Hey bung yang di atas sana coba turun ke jalan
Lihat2 situasi apa yang terjadi
Hey bung yang dibalik meja coba turun ke jalan
Tunjukkan rasa perhatian
Hey bung didalam gedung megah coba turun ke jalan
Liat2 kondisi bair pasti
Hey bung yang berkuasa coba turun ke jalan
Berikan rasa kelembutan

Jangan tunggu kami turun di jalanan
Jangan sampai kami yang tunjukkan rasa … rasa

Yo, kita tunjukkan kualitas kepemimpinan kita dengan ikut simpati terhadap pekerjaan orang yang secara struktural berada di bawah kita.. kita mesti tahu, mesti bisa tunjukkin jalan, dan ikut bersama-sama dengan mereka dalam menyelesaikan masalah. That’s a real leader!! bukan bossy asal perintah aja.. ga mau tau pokonya jadi..! fiuwh.. gawe lagi yok.. walaupun bos emang bossy he.he.he.. ga mungkin minta dia berubah, nanti aja kalo posisinya udah diganti ama gw deh.. gw mesti jadi pemimpin yang lebih baik :)


"leadership is communication,communication and communication!"